MPnews.Medan - Acara pesta bona taon dan pelantikan pengurus Patogab Kota Medan yang di adakan di Wisma Taman Sari Indah Jl Kapten Muslim Medan, Sumatera Utara Berlangsung Meriah, Minggu, (05- 02- 2023).
Kegiatan perayaan bona taon dan pelantikan pengurus Patogab Kota Medan yang dilaksanakan tersebut, di mulai dengan acara ibadah kebaktian dengan menyanyikan puji pujian disertai penyampaian Khotbah oleh Pdt. Togar S Simatupang,M.TH.
Setelah acara kebaktian di lanjutkan dengan pelantikan pengurus Patogab Kota Medan untuk periode (2023 - 2025)
Hadir pada acara pesta bona taon dan pelantikan pengurus patogab kota Medan tersebut, seluruh undangan patogab kota Medan, Pengurus Patogab Kota Medan Periode sebelumnya dan pengurus baru Patogab Kota Medan yang akan dilantik untuk priode (2023 - 2025)
Dalam acara tersebut, di lantik Ketua Patogab Kota Medan untuk kepengurusan yang baru, Mikhael PH Togatorop SH.M,Hum. C.I.A (Sekretaris) St.Daniel Simatupang.SE. (Bendahara) Guntur Sihombing SE, beserta seksi seksi Pengurus Patogab Kota Medan.
Pada acara pesta bona taon dan pelantikan pengurus Patogab Kota Medan tampak hadir Burju Simatupang ST, Pimpinan sekaligus pemilik Media Pendamping News"MPnews" dan Metropos 24 serta Pembina DPD SPRI Sumut (Serikat Pers Republik Indonesia) dan Ketua Persatuan Wartawan Polda Sumatera Utara PWPSU yang ikut di lantik sebagai Pengurus Patogab Kota Medan priode (2023-2025)..
Acara kemudian dilanjutkan dengan acara mangulosi para undangan yang telah ditentukan masing-masing sektor sebagai penerima ulos dari pihak panitia untuk pengadaan dana. Setelah acara pengadaan dana melalui lelang ulos kemudian dilanjutkan dengan makan siang bersama dan di akhiri acara pencabutan undian lucky draw yang telah di sediakan Panitia.
Pada akhir acara pesta bona taon dan pelantikan pengurus Patogab Kota Medan, pengurus baru menyampaikan kata penutup dan dilanjutkan dengan Doa penutup,
( MP BJ )