Selamat Datang di MediaPendampingNews.Com ➤ Cepat - Akurat - Terpercaya ➤ Semua Wartawan MediaPendampingNews.Com dilengkapi dengan ID Card Wartawan.



Renungan Minggu : Tiga Penghalang Pengenalan Akan Tuhan Nats: Matius 7:21-23

Editor: MediaPendampingNews.com author photo

 


MPnews.Medan  -  Orang percaya adalah orang yang meiliki iman kepada Yesus Kristus sebagai Tuhan. Kepercayaan yang kita percayai adalah salah satu tanda bagaimana kita hidup didalam dunia pada akhir jaman ini. Artinya apa yang kita percayai seharusnya sudah menjadi gaya hidup kita, dan itu artinya kita mengenal apa yang kita percayai dalam iman Kristus Yesus. Namun banyak orang percaya jaman sekarang, yang katanya orang percaya, dan beriman, namun belum tentu mengenal apa yang kita percayai didalam iman kita, sehingga kita melakukan segala sesuatunya, baik dalam ibadah, berdoa, pelayanan, hanya menjadi rutinitas saja. Ayat nats menunjukan bahwa pada suatu saat nanti keadaan akhir jaman akan menjadi demikian, yaitu banyak orang tidak memiliki pengenalan akan Kristus, sehingga membuat kita tidak masuk dalam kerajaan sorga. Oleh sebab itu kita akan belajar dari ayat nats apa penghalang bagi diri kita dalam pengenalam akan Kristus.


1. Kesibukan. Matius 7:21-22

Saya mendapati dalam ayat ini kenapa orang percaya sulit memiliki pengenalan akan Kristus dalam hidup kita, yaitu kesibukan yang berlebih yang membuat kita lupa akan pengenalan akan Kristus adalah yang terutama. Kesibukan yang saya dapati disini, bukan hanya kesibukan ke sehariharian kita dalam beraktifitas, baik dalam pekerjaan, usaha, dan kegiatan-kegiatan lainnya, namun ternyata juga kesibukan dalam pelayanan juga dapat membuat kita lupa akan pengenan akan Kristus. Ada banyak orang jaman sekarang terlalu sibuk dalam pekerjaan, aktifitas dan bahkan pelayanan, padahal kesemuaan semua itu yang terutama adalah pengenalan akan Kristus, karena buah dari pengenalan akan Kristus akan  membuat kita bijak dalam pekerjaan aktifitas dan bahkan pelayanan. Artinya kita harus menyadari apakah pengenalan akan Kristus menjadi yang terutama dalam kehidupan kita. Jangan pernah berpikir jika kita ketika sudah sibuk bekerja, memberikan persembahan yang paling banyak, sibuk pelaynan kesana-kemari tetapi tanpa adanya pengenalan akan Kristus, maka itu semua akan sia-sia. Oleh sebab itu pastikan kita mengenal Dia.


2. Perhitungan(pembelaan). Matius 7:22

Saya mendapati dari ayat ini, bahwa pada akhir jaman banyak orang akan perhitungan kepada Tuhan, baik dalam kehidupan pribadi dan bahkan pelayanan. Artinya akan ada banyak orang pada jaman sekarang berpikir bahwa kehidupannya sudah baik-baik saja, karena kita berpikir sudah melakukan yang terbaik bagi Tuhan dengan memberikan persembahan yang banyak, ikut persekutuan, dan bahkan sibuk kesana-kemari palayanan, sehingga membuat kita nyaman dalam posisi kita, tanpa adanya pengenalan akan Kristus dalam hidup kita. Kita berpikir ketika kita sudah pelayanan  dan sebagainya itu sudah menjadi modal bagi kita untuk masuk kerajaan Allah, padahal untuk masuk kedalam kerjaan Allah yang terutama adalah pengenalan akan Kristus Yesus Tuhan kita. Karena jika kita tidak mengenal Dia, bagaiaman mungkin kita masuk ke sorga tanpa mengetahui siapa Tuhan kita. Jadi jangan pernah perhitungan atau melakukan pembelaan bahwa kita sudah layak masuk kerajaan Allah karena kita sudah memberikan persembahan yang banyak, sudah melayani kesana-kemari, padahal kita tidak mengenal Dia. 


3. Kesombongan. Matius 7:22

Ini yang saya dapati dalam ayat 22, yaitu bayak orang percaya akan menjadi sombong dan angkuh bukan hanya karena kekayaan, tatapi juga karena pelayanan. Artinya menemukan, akan terjadi banyak orang percaya merasa sudah pantas masuk kerajaan Allah karena sudah melakukan pelayanan dan sebagainya dengan luar biasa, sehingga membuat dirinya menjadi terlalu percaya diri akan masuk kedalam kerajaan Allah, padahal itu semua tidak disertai pengenalan akan Kristus. Artinya ketika kita memilki penganalan akan Kristus dengan akurat, maka kita tidak akan menyombongkan diri karena kita menyadari, baik harta, jabatan, ataupun pelayanan yang besar adalah milik Kristus sepenuhnya, dan bukan hasil jerih payah kita, tetapi karena kasih karunia Allah(Efesus 2:8-9). Jadi jangan pernah berpikir bahwa kita adalah orang yang penting dalam hidup kita, baik dalam keluarga, sekitar kita, dan bahkan dalam pelayanan, karena kita menyadari bahwa semua adalah untuk kemuliaan Tuhan. 


Kesimpulan: Jadi jelas bahwa pengenalan akan Tuhan adalah yang terutama dalam kehidupan, karena tanpa pengenalan akan Tuhan kita tidak akan masuk dalam kerajaanNya. Oleh sebab itu pastikan kita terus menyadari, sekalipun kita memiliki kesibukan yang luar biasa, baik dalam pekerjaan, akrifitas, dan bahkan pelayanan, kita tetap mengutamakan pengenalan akan Allah. Ketika kita memiliki pengenalan akan Allah yang akurat maka kita secara otomatis akan terus memiliki kerendahan hati, karena kita menyadari semua yang kita miliki adalah kasih karunia daripada Allah. Amin

 

Ev. Ariston Napitupulu S.Th

Share:
Komentar

Berita Terkini